Berisi Alkitab dan Renungan Harian Kristen

Sabtu

Yehuda dan Yusuf

 Za 10-12;Why 20;Maz 148;Ams 31:10-18

Zakaria 10:6

Aku akan membuat kuat kaum Yehuda, dan Aku menyelamatkan keturunan Yusuf. Aku akan membawa mereka kembali, sebab Aku menyayangi  mereka;  dan keadaan mereka seakan-akan tidak pernah ditolak oleh Aku, sebab Akulah TUHAN, Allah mereka, dan Aku akan menjawab mereka.

Dalam ayat di atas, ada 2 suku yang disebutkan, yaitu Yehuda dan Yusuf. Yehuda mewakili 2 suku di selatan sedangkan Yusuf mewakili 10 suku di utara. Jadi ayat di atas merupakan janji Tuhan kepada 12 suku Israel. Bila kita baca Zakaria 10, sub judul pasal ini berbunyi : pembebasan Israel dari kuasa-kuasa asing. Artinya Tuhan menjanjikan pemulihan bagi umat-Nya.

Tuhan menjanjikan pembebasan bukan terhadap satu atau dua musuh saja melainkan dari seluruh musuh yang ada. Pasal ini menyebutkan Asyur dan Mesir sebagai musuh Israel tetapi sesungguhnya Asyur mewakili para musuh di sebelah utara dan timur sedangkan Mesir mewakili musuh di sebelah selatan.

Dengan demikian pasal ini ingin mengatakan kepada kita bahwa bila Tuhan melakukan pembebasan maka Ia melakukannya secara total. Yehuda dan Yusuf mewakili 12 suku berbicara tentang seluruh sektor hidup kita. Asyur dan Mesir mewakili semua musuh, segala bentuk tantangan yang kita hadapi dalam perjalanan hidup kita.

Bila Tuhan sudah menjanjikannya, mengapa kita harus meragukannya? Yehuda dan Yusuf berbicara tentang pemulihan seutuhnya menjadi milik kita semua, percayalah! Tahun 2020 bukanlah tahun yang mudah, tetapi tidak mustahil bagi setiap kita yang percaya akan pemulihan yang utuh.

Di ujung tahun ini, mari kita deklarasikan iman percaya kita bahwa Tuhan akan membawa pemulihan di hari esok.


Source : Suka Membaca Alkitab, GBI WTC

Share: